Bupati Bone Membuka Turnamen Badminton Open Tenriawaru dalam Semangat HKN ke-61



KODEINDONESIA, BONE– Dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-61, UPT RSUD Tenriawaru Bone menggelar Turnamen Badminton Open Ganda Putra dan Putri di Gedung Pemuda Bone, Jalan Kawerang, Kota Watampone, Jumat (31/10/2025).

Kegiatan olahraga ini diikuti oleh para tenaga kesehatan dari berbagai instansi dan fasilitas pelayanan kesehatan di Kabupaten Bone. Selain sebagai ajang kompetisi, turnamen ini juga menjadi sarana mempererat silaturahmi dan meningkatkan semangat kebersamaan antar tenaga kesehatan.

Bupati Bone, H. Andi Asman Sulaiman, S.Sos., M.M., yang hadir dan membuka kegiatan secara resmi, menyampaikan apresiasinya terhadap pelaksanaan turnamen tersebut.

“Saya sangat mengapresiasi kegiatan ini. Selain menumbuhkan semangat olahraga dan menjunjung tinggi sportivitas, kegiatan seperti ini juga memperkuat rasa kebersamaan dan kekompakan di antara para tenaga kesehatan,” ujar Bupati Bone.


Ia juga berharap kegiatan tersebut dapat berlangsung sukses dan menjadi momentum untuk menjaga semangat kerja sama lintas sektor kesehatan dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

“Menjaga kekompakan dan kebersamaan adalah kunci sukses, bukan hanya di olahraga, tetapi juga dalam menjalankan tugas pelayanan kesehatan bagi masyarakat,” tambahnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Plt Sekda Bone Andi Saharuddin, Plt Kepala Dinas Kesehatan Bone drg. Yusuf, Direktur RSUD Tenriawaru Bone dr. H. Andi Muh. Syahrir, Plt Direktur RSUD Pancaitana, serta Kabag Kesra Setda Bone.
Direktur RSUD Tenriawaru Bone, dr. H. Andi Muhammad Syahrir, dalam sambutannya menyampaikan bahwa turnamen ini digelar bukan hanya untuk memperingati HKN, tetapi juga untuk mempererat hubungan antar tenaga kesehatan serta menumbuhkan semangat hidup sehat melalui olahraga.

“Momentum Hari Kesehatan Nasional ini kami maknai sebagai ajang silaturahmi dan penguatan kerja sama antar tenaga kesehatan. Semoga kegiatan ini dapat terus berlanjut di tahun-tahun mendatang,” ujarnya.

Turnamen Badminton Open Tenriawaru Bone ini menjadi bagian dari rangkaian kegiatan HKN ke-61 di Kabupaten Bone, dengan tema “Transformasi Kesehatan untuk Indonesia Maju.

Komentar

Berita Terkini