KODEINDONESIA BONE– Bupati Bone, H. Andi Asman Sulaiman, S.Sos., MM, dan Wakil Bupati Bone, Dr. H. Andi Akmal Pasluddin, MM, setelah di Lantik dan mengikuti prosesi penyambutan secara adat di rumah jabatan Bupati Bone Minggu, 02 Maret 2025.
Tagline kepemimpinan , berAmal (Bersama Andi Asman dan Akmal), sebelumnya diarak dalam perjalanan panjang yang melibatkan antusiasme masyarakat dari berbagai kelurahan di Watampone.
Suasana penuh semangat dan kebanggaan menyelimuti Kabupaten Bone saat Arak-arakan dimulai dari kediaman Bupati di Jl. Sambaloge, melewati berbagai titik penjemputan.
Di setiap kelurahan yang dilewati, dari Jembatan Sukawati hingga Lampu Merah Agussalim, warga Kelurahan Masumpu menjadi yang pertama memberikan sambutan hangat. Perjalanan berlanjut ke Kelurahan Macege, Majang, Jeppe’e, hingga Macanang.
Arak-arakan melewati IAIN Bone, Bulu Tempe, Mattirowalie, Polewali, hingga titik terakhir di Kantor PDAM. Dari sana, perjalanan berlanjut ke pertigaan BRI dan kembali ke Jl. Ahmad Yani, hingga akhirnya berhenti di depan Mal Pelayanan Publik (MPP).
Dalam momen yang penuh haru dan kebanggaan, Bupati dan Wakil Bupati berjalan kaki menuju rumah jabatan mereka, diiringi doa dan harapan dari seluruh masyarakat Bone.
Setibanya di rumah jabatan, Bupati dan Wakil Bupati Bone disambut secara adat oleh Pj. Sekda Bone dan jajaran Pemerintah Kabupaten Bone. Tarian Paduppa, tarian khas Bugis yang melambangkan penghormatan kepada tamu kehormatan, menjadi simbol penyambutan mereka sebagai pemimpin daerah.
Suasana haru dan penuh makna terasa saat prosesi adat berlangsung. Tarian Paduppa yang dibawakan dengan anggun mencerminkan nilai-nilai kearifan lokal Bone yang tetap dijunjung tinggi dalam kepemimpinan baru ini.
Dengan kepemimpinan berAmal, masyarakat Bone menaruh harapan besar pada Bupati dan Wakil Bupati Bone yang baru. Sambutan luar biasa dari masyarakat menandakan dukungan penuh terhadap visi dan misi mereka dalam membawa Kabupaten Bone menuju kemajuan dan kesejahteraan yang lebih baik.
Momentum penyambutan ini bukan sekadar seremoni, tetapi juga bukti nyata bahwa semangat kebersamaan dan gotong royong masih menjadi kekuatan utama di Kabupaten Bone. Kini, perjalanan baru dimulai, dan masyarakat Bone siap menyongsong masa depan yang lebih cerah di bawah kepemimpinan H. Andi Asman Sulaiman dan Dr. H. Andi Akmal Pasluddin. (*)