Warga jalan Sukawati Keluhkan Drainase Tersumbat di Depan MTsN Watampone, Begini Respon Bupati Bone

 
KODEINDONESIA,BONE-Mendengar keluhan warga tentang drainase tersumbat Bupati Bone, H. Andi Asman Sulaiman SSos MM langsung respon cepat dengan menghubungi dinas lingkungan hidup DLH untuk menangani 

Seperti biasanya Bupati Bone melakukan rutinitas olahraga pagi dengan berjalan kaki , Secara tiba tiba Bupati Bone Andi Asman Sulaiman dihampiri oleh salah seorang warga di depan MTsN 1 Watampone. Warga itupun  curhat ke bupati soal drainase yang tidak berfungsi karena tersumbat oleh sampah. Akibatnya, saat hujan turun, kawasan tersebut pun tergenang air , Minggu 9 Maret 2025

Mendengar hal itu, Bupati Andi Asman langsung menghubungi Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bone untuk segera menindaklanjuti permasalahan tersebut. Tak lama berselang, tim dari DLH diterjunkan ke lokasi untuk membersihkan dan mengangkut sampah yang menyumbat drainase.

“Alhamdulillah, kami sangat bersyukur dan berterima kasih kepada Pak Bupati yang turun langsung mendengar keluhan kami. Sekarang drainase sudah mulai lancar dan tidak ada genangan lagi,” ujar salah satu warga yang tinggal di sekitar MTsN 1 Watampone.


Bagi Andi Asman, berbaur dengan masyarakat adalah bagian dari tugasnya sebagai pemimpin. “Setiap selesai salat subuh, saya sudah programkan untuk selalu olahraga pagi dengan berjalan kaki sekaligus melihat situasi kota Watampone. Bukan hanya untuk olahraga, tetapi juga menyapa warga dan memastikan semua keluhan bisa ditindaklanjuti dengan cepat. Pemerintah harus hadir di tengah masyarakat, bukan hanya di belakang meja,” ujarnya.

Kegiatan jalan pagi ini menjadi salah satu cara efektif bagi Bupati Bone untuk tetap dekat dengan warganya. Selain menyehatkan, rutinitas ini juga menjadi sarana komunikasi yang efektif antara pemerintah dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang lebih baik.
Komentar

Berita Terkini