Bupati Bone evaluasi 7 OPD dengan nilai Raport merah

 
KODEINDONESIA BONE --Bupati Bone lakukan evaluasi kinerja bagi OPD yang mendapatkan raport merah diantaranya dinas perhubungan jalan Wahidin Sudirohusodo, Jumat 9 Januari 2026 

Hadir dalam kegiatan tersebut kepala Badan pendapatan daerah Ir Angkasa, kepala BKPSDM Edy Saputra syam, kepala dinas perhubungan A Syamsul Musrya
Tujuh OPD yang menjadi target evaluasi Bupati Bone bagi mereka yang mendapat rapot merah 

Lawatan Bupati Andi Asman di Kantor Dishub Bone sebagai bentuk evaluasi kinerja bagi OPD yang mendapatkan rapor merah.

Bupati Andi Asman menegaskan, Kadishub Bone yang baru, yakni Andi Syamsul Musrya harus mengangkat kinerja Dishub Bone.

Salah satu yang menjadi atensi Bupati Andi Asman untuk jajaran Dishub Bone adalah realisasi penerimaan asli daerah (PAD).

"Kadis baru ini petarung sejati," sebut Bupati Andi Asman.

Bupati Andi Asman mengatensi agar Dishub Bone memaksimalkan penerimaan dari parkir.

"PAD ini untuk kita semua, saya harap turun ke lapangan. Tolong bentuk Satgas percepatan untuk realisasi," ujar Bupati Andi Asman. (ilo)
Komentar

Berita Terkini