Dulang Dukungan, KKB Toraja Bone Kompak Pilih BerAmal

 
KODEINDONESIA BONE--Kerukunan Keluarga Besar (KKB) Toraja Bone secara resmi menyatakan dukungan Pada Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bone nomor urut 3 Andi Asman Sulaiman- Andi Akmal Pasluddin. 

Hal ini diutarakan langsung oleh Ketua KKB Toraja Bersatu Bone Ir Berli, di Kediaman Lilin, salah satu Tokoh masyarakat, kegiatan ini dihadiri oleh ratusan anggota KKB Toraja Bersatu dan masyarakat sekitar,    di Jalan Majang Kecamatan Tanete Riattang Barat, Jumat (18/10). 

"Kami Kerukunan Keluarga Besar Toraja Bersatu  sepakat menentukan pilihan untuk Bone lebih Baik, yakin dan percaya atas izin Tuhan yang Maha kuasa Paslon nomor 3 akan jadi pemenang, Kami yang ada di tempat ini sebagai perwakilan dari  anggota Bottoe, kurang lebih ada sekitar 400 orang , belum termasuk wilayah kota, sepakat memenangkan paslon  BerAmal, " ujarnya., 

Berli menambahkan acara silaturahmi yang terselenggara murni inisiatif dari warga KKB Toraja Bersatu, karena besarnya dukungan dan respon dari warga KKB Toraja Bersatu terhadap Paslon BerAmal. 

"Kita jangan memilih yang asal-asalan, pilihlah orang yang berkualitas, yang punya integritas, yang mau bersama-sama dengan kita walaupun kita dalam keadaan biasa-biasa saja,

"Iman tanpa BerAmal adalah mati  artinya hampa atau kosong , olehnya itu mari kita bersatu merapatkan barisan untuk mendukung dan memberikan suara kita di TPS kepada pasangan nomor urut 3 BerAmal pada tanggal 27 November 2024, sehingga kita menjadi orang yang tidak menyia-nyiakan suara kita demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Bone," terangnya. 

Calon Wakil Bupati Bone nomor urut 3 Andi Akmal Pasluddin menyampaikan rasa terima kasihnya kepada KKB Toraja Bersatu yang telah memberikan dukungan penuh kepada Paslon BerAmal. 

"Terima kasih atas kepercayaan dan dukungan warga KKB Toraja Bersatu terhadap BerAmal, ini bukan persoalan kuantitas semata namun lebih kepada kualitas kebersamaan,Terima kasih karena mau bersama-sama kami bersatu dalam barisan BerAmal untuk mewujudkan Bone yang lebih baik bagi kita semua, "

lebih lanjut Andi Akmal menuturkan persatuan merupakan hal utama, tidak memandang suku maupun Agama, seperti yang tertuang dalam semboyan Bhineka Tunggal Ika Berbeda-beda tetapi tetap satu. 

"Yang terpenting adalah bagaimana kita bersama-sama untuk membangun Kabupaten Bone, dimanapun kita berada, suku apapun kita, NKRI adalah harga mati, Pilkada sebagai harapan kita untuk bisa merajut persaudaraan walaupun kita beda-beda agama namun kita tetap saling menghargai serta kekeluargaan harus tetap terjaga, " tutup Andi Akmal.
Komentar

Berita Terkini