KODEINDONESIA,BONE--Usai Olahraga Jalan Kaki Bupati Bone terpilih, sambangi Taman Kanak-Kanak (TK) Temmangingi di bawah naungan Yayasan Pendidikan Desa Mappesangka Sabtu, 8 Februari 2025 10:23 WITA
Kedatangan H. Andi Asman Sulaiman, S.Sos., M.M., Bupati Bone terpilih, disambut penuh antusias oleh para guru dan siswa. Kunjungan ini menjadi momen istimewa karena H. Andi Asman Sulaiman merupakan alumni dari TK tersebut.
Pagi yang ceria setelah menyelesaikan olahraga jalan kaki pagi, H. Andi Asman Sulaiman menyempatkan singgah di sekolah yang menjadi tempatnya mendapatkan pendidikan formal pertama. Dengan senyum hangat, ia berbaur bersama anak-anak TK, bahkan ikut bernyanyi bersama mereka. Anak-anak yang semula terlihat malu-malu pun akhirnya tertawa riang mendengarkan nyanyian sang bupati terpilih yang penuh semangat.
Tidak hanya bernyanyi bersama, H. Andi Asman Sulaiman juga membagikan minuman susu kepada anak-anak. Ia menyampaikan pesan sederhana namun bermakna kepada mereka. “Lebih baik belajar berhitung dan membaca daripada menangis,” katanya sambil tersenyum, mengingatkan masa kecilnya yang penuh semangat belajar di tempat yang sama.
Kepala TK Temmangingi, Andi Suryani, menyampaikan rasa terima kasih atas kunjungan tersebut. “Kami sangat bangga bahwa seorang alumni TK Temmangingi kini menjadi pemimpin Bone. Kunjungan beliau ini menjadi inspirasi bagi anak-anak dan juga kami sebagai pendidik,” ujarnya.
Kunjungan ini menjadi bukti bahwa masa kecil adalah fondasi penting dalam kehidupan seseorang. Kehadiran H. Andi Asman Sulaiman di tengah siswa TK Temmangingi hari ini menjadi cerita berharga, tidak hanya untuk anak-anak yang menyambutnya dengan suka cita, tetapi juga bagi sang bupati terpilih yang mengenang perjalanan pendidikannya dari tempat sederhana yang penuh kenangan